Selasa, 27 November 2007

MENUNDA


Memang di dunia ini manusia tidak akan luput dari kesalahan dan lupa. Hal inilah yang terjadi pada diri saya, sudah lebih dari 2 minggu saya meminjam sebuah buku yang cukup bagus isinya yang berjudul ESQ POWER dari seorang teman. Buku itu saya pinjam, memang sudah sejak lama saya penasaran dengan namanya ESQ. Namun, kebetulan ketika saya main ke rumah teman, dikamarnya saya menemukan buku tersebut. Pada hari itu juga saya berkata pada teman saya bahwa saya ingin meminjam buku tersebut karena rasa penasaran saya dan rasa ingin tahu saya dengan ESQ. Memang buku tersebut bukan miliknya, yaitu milik teman saya juga. Walaupun teman saya yang punya buku tsb mengijinkan, tapi saya harus meminta ijin pada teman saya yang rumahnya sedang saya kunjungi itu.

Saya berjanji padanya akan meminjam sebentar, karena saya berencana setelah saya tiba di rumah saya akan langsung membacanya. Namun, apa yang terjadi sudah lebih dari 2 minggu bahkan sudah 3 minggu, buku itu belum saya baca sampai tuntas, baru sepertiganya saja karena buku tersebut lumayan tebal. Ketika saya meminjam, saya bersedia akan mengembalikannya 3 hari kemudian. Akan tetapi, sampai sekarang saya belum mengembalikannya karena saya beralasan buku tersebut belum saya baca.

Entah apa yang ada dalam pikiran saya, padahal saya sudah bertekad akan membaca buku sampai tuntas, tetapi mengapa ada hal-hal yang membuat saya menunda-nunda dan malas membacanya. Waktu itu, saya beralasan karena kesibukan saya menyusun laporan yang cukup rumit, sehingga saya harus merevisi laporan saya itu berkali-kali. Namun, ketika ada waktu senggang saya manfaatkan untuk nonton TV bahkan untuk tidur…

Jujur saja memang buku yang berjudul ESQ POWER tersebut sangat bagus untuk kita baca, kita merasa diri kita itu sangat kecil di hadapan Allah SWT. Agar anda tak penasaran baca aja buku tersebut pokoknya bagus deuh. Kita pasti akan merasa ditampar atas perilaku jelek yang kita miliki.

Yang jelas hikmah dari cerita saya diatas adalah kenapa saya menunda-nunda membacanya dan mengembalikannya? Saya pun tidak tahu kenapa… apakah saya malas atau apakah rasa penasaran saya pada buku tersebut sudah berkurang…

Hanya saya yang tahu…

Wallahu’alam

Tidak ada komentar: